Saturday, November 26, 2011

perawatan mobil 3 bulan sekali

tipsmobilbaru.blogspot.com - perawatan mobil secara umum hendaknya kita lakukan sendiri, alasannya adalah agar kita mengetahui sendiri kondisi mobil kita. hal ini diperlukan untuk selain menghemat biaya perawatan juga menunjang keamanan dalam berkendara. perawatan biasanya dilakukan tiap 3 bulan sekali, atau setelah melakukan perjalanan jauh.
Luangkanlah waktu barang setengah hari untuk memeriksa kondisi mobil anda, perawatan mobil didahului dengan memeriksa kondisi mobil untuk mengetahui mana komponen mobil yang harus mendapatkan perawatan
Bagian yang harus dikontrol tiap 3 bulan pada mobil antara lain:
1. lampu mobil, lampu yang ada pada mobil biasanya lampu depan, lampu belakang (rem) dan lampu riting, yang perlu di cek lebih teliti adalah lampu dim, sering kita tidak mengetahui kalau lampu dim kita mati.
2. periksa kopling, perseneleng, as, gardan, kopel, bearing, roda. dengarkan suaranya apakah muncul suara yang tidak normal. jika muncul segera periksa, lakukan tindakan pengencangan dan pemberian oli. sesuaikan dengan komponen dan kerusakan.
3. cek suara mesin, apakah ada suara yang tidak normal..cek tenaga mesin apakah berkurang atau tidak, jika berkurang maka buatlah catatan untuk membenahi di bengkel.
4. cek oli pada mesin, perseneleng, gardan, power steering, cek volume dan kekentalannya, jika sudah terlalu banyak berkurang maka segera isi, jika hanya berkurang sedikit, buatlah catatan untuk sekalian diisi di bengkel waktu pembenahan mesin.
5. periksalah air radiator dan aki, segera isi jika berkurang.
6. periksa kondisi ban, kekencangan ban, kembangan ban, tebal/ tipis ban dan tekanan ban. lakukan tindakan yang sesuai.
7. bersihkan interior dan eksterior dari kotoran, jika terlalu lama kotoran menempel akan menjadi kerak yang dapat mengganggu performa mengemudi.
Selamat berkendara

No comments:

Post a Comment

Perbedaan D-Tracker dan KLX 150: Ban, Velg, Rem, Gir, Suspensi

Kawasaki KLX 150 dan D-Tracker sebenarnya adalah motor kembar baik mesin, sasis, rangka, body, desain yang mana keduanya dibangun dari plat...