Salah satu bagian yang paling sering kotor di interior mobil adalah kisi-kisi AC (lubang AC), kisi-kisi AC ini bentuknya seperti sirip-sirip atau sekatan sehingga jika kotor kita sedikit frustasi untuk membersihkannya.
Jika bagian interior lain seperti stir atau dashboard atau karpet mobil membersihkannya cukup dengan lap saja, tapi lubang AC atau kisi-kisi AC ini membutuhkan alat lain yang sebenarnya sangat mudah dicari dan murah, apa? yakni cotton bud yang biasa kita gunakan untuk membersihkan telinga kita. Peralatan lain jika diperlukan antara lain: lap microfiber, kuas dan penyedot debu.
Cara membersihkan kisi-kisi atau lubang AC
1. gunakan kain terlebih dahulu untuk mengangkat debu yang menempel pada kisi-kisi AC, bisa juga dengan mencelupkan kain ke air+sabun untuk mempermudah mengangkat debu
2. Jika sudah kesulitan menjangkau debu/ kotoran yang menempel di dalam isi-kisi atau sudut-sudut kisi-kisi, pecinta otomotif bisa memanfaatkan cotton bud untuk mengangkat kotoran tersebut.
3. Jika pecinta otomotif memiliki vacuum cleaner/ penyedot debu maka bisa dimanfaatkan, yakni sebelum dibersihkan dengan air bersihkan dulu menggunakan kuas dan vacuum cleaner untuk menyedot debu yang berterbangan. Baru setelah menjumpai kotoran yang mengeras bisa memakai air detergen dan cotton bud atau lap, bisa juga dengan sedikit mencelupkan kuas ke air + sabun kemudian mengoleskannya pada kotoran yang membandel lalu tunggu sebentar dan angkat dengan kain lap/ cotton bud
Sebenarnya membersihkan lubang AC ini mudah, tetapi mungkin kita malas saja...sehingga seringkali dashboard mobil bersih tapi lubang AC terlihat kotor, nah ini membuat kita sedikit jengkel (frustasi). Mau tidak mau kita harus membersihkannya, tidak perlu dilepas tapi cukup dengan cara diatas.
No comments:
Post a Comment