Kabar kurang mengenakkan tentunya bagi pecinta mobil kuat segala medan Land Rover Defender yang setelah lebih dari 70 tahun akhirnya dihentikan produksinya, land rover defender adalah mobil offroad (adventrue) dengan basic Truck (basis utama SUV).
Sayang karena pada segmen ini (mobil SUV bertampilan klasik) sebenarnya pasarnya cukup luas, sebut saja Mercedes yang sampai saat ini masih mempertahankan G Class (SUV klasik mirip land rover), ada juga Jeep Wrangler yang meskipun lebih modern tapi mempertahankan keunikan desain mobil klasik ini.
Dan jangan salah bahwa mobil-mobil canggih berdesain klasik ini harganya pun cukup tinggi yakni diatas 1 milyar rupiah, sebut saja mercedes benz G Class yang dibandrol 3 Milyar dan Juga Jeep Wrangler yang dibandrol diatas 1 Milyar serta Landrover Defender sendiri yang harganya masih diatas 1 Milyar (of the road).
Kelebihan Land Rover Defender selain desainnya yang klasik adalah material pembentuk body yang berasal dari logam berkualitas bagus dengan ketebalan yang luar biasa, kelebihan lain yang tak kalah bagus adalah kemampuan mesinnya yang cukup bertenaga dengan penggerak 4x4 nya. Teknologi yang dibenamkan juga tergolong mumpuni untuk sebuah SUV.
Nah bagi pecinta mobil antik tentunya harga mobil ini juga akan semakin naik mengingat jumlah barang semakin sedikit di pasar.
Pihak Land Rover sudah mengonfirmasi pada berbagai media cetak dan elektronik bahwa pihaknya sudah menutup produksi Defender dan akan memulai dengan mobil babak baru, langkah baru dan model baru. Calon pengganti Defender rencananya akan diumumkan pertengahan tahun 2016.
Land Rover Defender sendiri memiliki sejarah panjang, mobil ini dipakai banyak kalangan mulai dari petani, keluarga kerajaan sampai misi perdamaian dunia.
Rival Land Rover Defender yang cukup bisa dijadikan pilihan antara lain:
No comments:
Post a Comment