Kondisi perekonomian yang sedang lesu dan berimbas pada penjualan mobil secara nasional yang mengalami penurunan, akan tetapi penjualan mobil kelas premium (kelas atas) sama sekali tidak tersentuh krisis tersebut, bahkan produsen mobil-mobil premium seperti BMW/ Lexus/ Jeep/ dll malah mengalami peningkatan penjualan.
Ternyata mobil-mobil kelas premium dihuni oleh segmen masyarakat yang tidak sensitif terhadap harga, "mobil-mobil ini biasa dibeli oleh orang-orang kaya yang tak tersentuh krisis dan tidak memperhitungkan harga bahkan mereka kalau stress membeli mobil :-)" kata General Manager Lexus Indonesia di Jakarta 23-11-2015.
Mereka membeli mobil adalah Hoby, kalau kita hobynya beli baju atau shopping di mall maka lain dengan mereka yang levelnya kelas atas Hobynya membeli mobil. Mall bagi mereka ya dealer-dealer mobil mewah, kalau level kita-kita kan shoping di mall beneran,,, Nah mereka kalau stress ya beli mobil hahaha, ujar Manager Lexus Indonesia Adrian Tirtajaya.
Hal ini memang benar ternyata tak hanya lexus Indonesia yang mengalami peningkatan penjualan ditengah terpuruknya ekonomi, beberapa mobil mewah juga mengalami peningkatan penjualan seperti Mercedes, BMW, Jeep, dll.
Ambil contoh menurut Jentri W, wakil presiden penjualan BMW Indonesia bahwa penjualan BMW tahun ini meningkat 5 % dari tahun lalu, paling tidak selama Januari sampai Oktober 2015 dibandingkan 10 bulan pertama tahun lalu.
Hal ini seperti yang dialami produsen mobil SUV kelas atas "Jeep" yang mengalami kenaikan penjualan dibandingkan tahun lalu, penjualan masih di angka kisaran 1000 unit lebih dalam setahun terakhir.
Pasar diisi oleh orang-orang kaya
Lantas orang dari segmen ekonomi mana yang membeli mobil dengan harga sekitar 1 milyar ke atas ini? mereka adalah orang-orang yang berprofesi manager perusahaan kelas atas (Top Management), Pengusaha/ enterpreneur sukses. Menurut Jentri W kondisi perekonomian memang menurun tapi orang-orang di segmen ini tetap punya kemampuan membeli mobil kami (memiliki daya beli).
Dan menurut saya segmen premium memang karakternya seperti ini, mereka menahan diri akan tetapi kemampuan belinya masih sangat besar, ujar Jentri
Kalau menurut Manager BMW dan Lexus jika orang kaya membeli mobil adalah hoby, melihat-lihat mobil mewah dianggap jalan-jalan :-)
Nah kalu kita lihat di jalanan kok sekarang makin banyak mobil mewah ya? terutama di kota malang banyak banget mobil Jeep Wrangler? katanya krisis tapi makin banyak mobil bagus apa karena fektor orang-orang kaya ini yang lagi stress ya :-D
No comments:
Post a Comment