Paling tidak inilah yang terjadi di Yogyakarta, ratusan permintaan mobil LCGC berasal dari guru-guru yang mendapatkan promo produk nissan dengan DP minimum 11 juta rupiah dan promo cicilan ringan para guru yang memiliki sertifikasi ini hanya dikenakan yakni 1,5 juta per bulan selama 6 tahun.
Kalau dihitung-hitung murah juga ya jatuhnya tak jauh dari harga jual tunai datsun go (5 penumpang) dan Datsun Go+ (7 penumpang), promo ini dilakukan oleh dealer Nissan (sama dengan dealer datsun) daerah bantul sedangkan pembeli terbanyak berasal dari guru daerah sleman, disusul Yogya dan Kab. Bantul
Promo yang sebenarnya ditujukan untuk menghabiskan stock akhir tahun ini tidak menutup kemungkinan akan diperpanjang tak hanya sampai 2015 saja, jika peminat banyak dan semua angsuran lancar bisa jadi guru bersertifikasi adalah target pasar yang akan digarap Datsun/ Nissan
Datsun sendiri sebenarnya adalah merk lama yang pada tahun 1990an berganti nama menjadi Nissan, nah beberapa tahun belakangan rupanya Nissan ingin menghidupkan kembali merk datsun dengan segmen pasar dibawah nissan (mobil dengan harga yang lebih murah). Untuk dealer/ jaringan penjualan Datsun saat ini masih mendompleng Nissan (Jadi satu dengan dealer Nissan), nah untuk kualitas dan suku cadang mobil datsun pecinta otomotif tidak perlu khawatir karena disokong oleh produsen otomotif terbesar ke 4 di dunia yakni Nissan.
Di Yogyakarta sendiri komposisi guru yang mengambil kredit datsun 70% adalah datsun Go+ (MPV 7 penumpang) sedangkan 30% mengambil datsun Go yang berjenis city car, "tahun 2016 kami optimis bisa menjual 300 unit mobil LCGC datsun di daerah Yogya dan sekitarnya", ujar Fery Putro, Kepala Cabang Dealer Nissan Bantul.
Menurut Head of Communication Nissan Motor Indonesia, Hana Maharani bahwa sebenarnya promo angsuran ringan ini tidak hanya bisa dinikmati guru saja akan tetapi masyarakat umum juga bisa menikmatinya... Nah jika yang berbicara sudah level NMI (Nissan Motor Indonesia) maka kebijakan bisa jadi tak hanya di Yogya, kota-kota lain kemungkinan menyusul....
Kemungkinan untuk non guru bersertifikasi mengambil cicilan murah ini tetap ada meskipun nanti persyaratannya agak sedikit ribet, kepastiannya pecinta otomotif bisa langsung menanyakan di kota masing-masing tentang kredit ringan Datsun ini (siapa tahu di kota-kota lain juga ada)
No comments:
Post a Comment