Monday, March 25, 2019

Cara Mengatasi Bokong Panas saat Berkendara dengan Motor

Berkendara dengan motor untuk waktu yang lama atau jarak jauh bisa menyebabkan beberapa hal buruk misalnya: masuk angin, telinga berdenging, beberapa persendian nyeri, pegal-pegal, bokong panas, kegemukan dan lain sebagainya.
Nah kali ini kita akan membahas pengalaman admin tipsmobilbaru.blogspot.com bagaimana mengatasi agar bokong tidak panas saat berkendara dengan motor agar pecinta otomotif bisa mempersiapkan motor atau peralatan sehingga lebih nyaman saat dipakai dan bokong tidak panas lagi.
Memakai cover/ sarung jaring pada jok motor
Pakai cover jaring pada jok adalah cara yang paling murah dan mudah mengatasi bokong panas saat naik motor, sejak 7 tahun lalu admin tipsmobilbaru.blogspot.com selalu melapisi jok motor dengan kain jaring. Kain jaring ini sekarang harganya murah, cukup dengan 30 ribu rupiah sudah dapat sarung jaring jok motor, untuk kualitas yang sangat baik (tebal, empuk dan kuat) harganya paling banyak 50 ribu rupiah.
Jika tak memakai sarung jaring ini rasanya bokong admin tipsmobilbaru.blogspot.com tidak enak sekali, sarung jaring jok motor ini manfaatnya sangat banyak yakni:
pertama: membuat angin bisa bersirkulasi sampai bawah bokong sehingga bokong tidak panas meskipun duduk lama
kedua: cover jaring jok motor membuat jok lebih empuk sehingga lebih nyaman
ketiga: melindungi jok dari goresan/ sobek karena diduduki/ jok getas (sarung jaring jok untuk pelindung)
keempat: melindungi jok dari panas matahari
Nah karena banyaknya manfaat sarung jaring jok motor ini terutama untuk harian maka tak ada salahnya pembaca tipsmobilbaru.blogspot.com memasang cover jaring pada jok motornya
Modifikasi jok motor
Cara lain selain memasang jaring jok motor adalah dengan memodifikasi jok motor masing-masing, memodifikasi jok motor yang biasa dilakukan adalah dengan menambah lapisan busa yang lebih empuk dan tebal, jika budgetnya ada lebih baik diganti secara keseluruhan joknya sedangkan jok aslinya dicopot dan bisa disimpan.
Memakai material yang lebih empuk, lebih tebal dan nyaman untuk kita duduki, pecinta touring biasanya memakai sargent seat agar bokong tidak panas meskipun menaiki motor jarak jauh selama berjam-jam.
Pakai riding pants
Saat ini banyak pecinta motor yang melengkapi diri dengan riding pants, riding pants ini adalah celana khusus yang dibuat lebih empuk dengan busa di bagian bokong sehingga selain lebih empuk juga berfungsi melindungi bokong dari gesekan dengan jok sehingga terasa empuk dan tak ada gesekan.
Jadi untuk touring lebih baik hindari memakai celana dalam biasa (segitiga) tapi diganti dengan riding pants, memang harga riding pants ini cukup mahal diatas 250 ribu rupiah, yah seperlunya aja jika merasa perlu bisa beli tetapi jika tidak ada uang ya cukup pakai jaring jok sudah sangat membantu
Nah ini juga penting, fungsi istirahat ini selain memulihkan otot-otot yang kaku selama perjalanan, mengembalikan kesegaran tubuh, memulihkan konsentrasi, menghilangkan capek dan mengantuk, dan khusus dengan bokong tentunya mengistirahatkan agar tidak panas dan mencegah wasir lho kalau kelamaan mengemudi/ berkendara.
Nah setelah tahu cara mengatasi bokong panas saat berkendara dengan motor sekarang pembaca tipsmobilbaru.blogspot.com tinggal menerapkannya saja kan? mudah banget kan. Untuk mobil kadang bokong juga panas saat terlalu lama mengemudi, untuk mengatasi hal ini admin tipsmobilbaru.blogspot.com sering memakai pelapis jok yang tidak rata agar udara juga bisa bersirkulasi ke bagian bawah jok mobil.

No comments:

Post a Comment

Perbedaan D-Tracker dan KLX 150: Ban, Velg, Rem, Gir, Suspensi

Kawasaki KLX 150 dan D-Tracker sebenarnya adalah motor kembar baik mesin, sasis, rangka, body, desain yang mana keduanya dibangun dari plat...