Tuesday, November 27, 2018

5 Tips Merawat Mobil disaat Musim Hujan

Memasuki musim hujan dengan guyuran air hujan yang semakin deras seperti sekarang ini, merawat mobil sangat diperlukan untuk mencegah kerusakan-kerusakan yang kerap terjadi akibat terpaan air hujan.
menjaga mobil tetap kering bisa melindungi dari karat
Kerusakan mobil akibat air hujan adalah karat yang muncul pada body mobil dan tumbuhnya jamur pada beberapa bagian mobil serta bau tak sedap di kabin mobil.
Tips merawat mobil saat musim hujan:
1. Secepat mungkin bersihkan sisa-sisa air hujan yang menempel di mobil
Membersihkan sisa-sisa air hujan yang menempel di bodi mobil setelah melewati perjalanan (hujan deras) ini harus segera dilakukan, manfaatnya sangat banyak antara lain:
- Mencegah karat; air hujan bisa masuk ke dalam lapisan plat body melewati goresan cat atau bisa merembes lewat pori-pori cat jika dibiarkan terlalu lama menempel pada body mobil

Saturday, November 24, 2018

Cara Mengganti Minyak Rem tanpa ke Bengkel dan Kapan Waktu yang Tepat

Cara Mengganti Minyak Rem Mobil
1. Tempatkan kendaraan di tempat yang aman dan rata.
2. Kendorkan baut-baut roda.
3. Angkat mobil dengan dongkrak dan tahan dengan jack stand.
4. Lepaskan semua baut roda, lalu copot roda, kemudian letakkan roda di kolong mobil untuk menahan jika terjadi apa-apa pada mobil.

Tips Membeli Mobil Bekas, Lihat Barang dan Pasaran lewat Online

Membeli mobil bekas merupakan alternatif yang tepat yang bisa kita lakukan saat kita membutuhkan sebuah mobil tetapi uang yang kita belum cukup membeli mobil baru, selain itu dengan membeli mobil bekas kita maka kita lebih bisa menghemat uang kita dan mengalokasikan untuk kebutuhan lain.
Contoh: Suzuki Carry Pick Up baru harganya masih 120 Jutaan, tetapi jika kita membeli Carry Pick Up bekas harganya hanya 30 jutaan untuk keluaran Tahun 2000. Wah selisih banyak bukan?
Kondisi mobil bekas satu dengan lainnya pasti berbeda
Dalam membeli mobil bekas kita bisa mendapatkan harga yang jauh lebih murah dibandingkan beli mobil baru, akan tetapi kita juga dituntut harus bisa memilih mobil bekas yang tepat, karena mobkas satu dengan yang lainnya kondisinya pasti berbeda karena pemakaian yang tidak sama. 

Friday, November 23, 2018

7 Tips Merawat Mobil saat Musim Kemarau

Memasuki musim kemarau seperti ini pemilik mobil harus bersiap dengan perawatan mobil yang berbeda dari musim penghujan, cara merawat mobil pada musim kemarau sebenarnya cukup mudah jika dibandingkan merawat mobil saat musim penghujan.
Angkat wiper saat parkir di cuaca panas
Saat kemarau maka suhu cenderung panas, sedangkan sinar matahari langsung bisa merusak bagian-bagian mobil, seperti:
-  Membuat warna cat jadi pudar, atau kusam atau buram atau menguning atau pucat yang mana cat mobil tidak lagi cerah dan mengkilap seperti sebelum terkena sinar matahari
Sarung mobil melindungi dari panas matahari dan debu
-  Membuat karet-karet mudah getas/ pecah-pecah dan kehilangan elastisitasnya, seperti: karet wiper, karet kaca mobil, ban serep, dll
-  Merusak material plastik (dashboard mobil).

Thursday, November 22, 2018

Memakai Ban Rekondisi untuk Berkendara, apakah Boleh/ Aman?

Ban rekondisi adalah ban yang ulirnya dibatik ulang, jaman dulu kita sering pergi ke tukang vulkanisir ban saat ban motor/ mobil kita sudah halus untuk memperdalam ulir ban, manfaatnya selain menambah penampilan ban (terlihat lebih tebal) juga lebih tidak licin saat hujan.
ban yang bisa direkondisi tertulis regroovable
Nah itu jaman dahulu, pada jaman sekarang apakah boleh merekondisi ban? sekarang harus lebih teliti lagi, tidak bisa asal vulkanisir saja, tergantung tipe ban apakah ban tersebut tipe ban yang bisa direkondisi (vulkanisir) atau tidak bisa direkondisi.

Wednesday, November 21, 2018

Sering Memakai Helm, Lakukan Ini untuk Menjaga Rambut Sehat

Memakai motor untuk aktifitas sehari-hari pastinya kita harus juga memakai helm karena helm adalah perangkat wajib bagi pemotor, dan helm yang wajib digunakan adalah helm standar yang menutup seluruh rambut kita (tidak boleh hanya helm cibuk).
Nah ternyata sering memakai helm menjadikan masalah tersendiri pada rambut yakni rambut menjadi tidak sehat, seperti kulit kepala gatal-gatal, kulit kepala berminyak, rambut berketombe, kulit kepala menjadi panas, rambut rontok dan banyak lagi. Nah untuk menghindari hal-hal tersebut, menurut pakar kesehatan rambut dari Unilever, Vivi Tri Andari mengatakan bahwa hal tersebut dipengaruhi oleh 2 hal yakni:
1. Kebersihan Helm
2. Kondisi dan perawatan rambut

Tuesday, November 20, 2018

Cara Mengatasi Kecelakaan Tunggal (Sendirian): periksa tubuh kita

Kadang-kadang kita berkendara tidak dengan teman, tetapi sendirian yang resikonya lebih besar mengalami kecelakaan. Kecelakaan yang kita alami bisa saja terjadi di jalanan yang sepi atau gelap di tengah hutan yang jarang sekali orang lewat.
Kecelakaan di tempat sepi sendirian
Kadang-kadang meskipun kita sudah mempersiapkan semuanya dengan baik sebelum perjalanan, tetapi kecelakaan itu masih saja kita alami, nah kali ini tipsmobilbaru.blogspot.com akan mengulas tentang bagaimana atau apa yang harus kita lakukan saat mengalami kecelakaan tunggal di jalanan yang sepi (penanganan awal oleh kita sendiri saat kecelakaan)

Tuesday, November 13, 2018

Sepeda Motor Terbang sudah Resmi Dijual, Ini harganya

Terbayang gak kita perjalanan ke daerah pedesaan memakai motor terbang, tiba-tiba muncul dari kejauhan terbang menuju rumah saudara kita dan parkir didepan rumah di pedesaan? nah dengan teknologi drone kendaraan terbang saat ini menjadi sangat mungkin dan bisa segera diproduksi dan sudah ada yang dijual, antara lain mobil terbang dan motor terbang.
Kelebihan sepeda motor terbang ini tentunya adalah bisa menghemat waktu tempuh, misalnya jika lewat jalan darat harus melalui rute jalan tertentu, tetapi jika dengan motor terbang kita bisa memotong jalur dengan hanya lurus saja...jika jalan darat macet atau tidak ada jalan dan harus memutar, tetapi lewat udara bisa dipotong dengan lurus saja.

Monday, November 12, 2018

Tips Cara Menaruh Helm setelah Dipakai

Memiliki helm kesayangan tentunya berbeda dengan helm-helm biasa, seperti helm touring atau helm trail ataupun helm bagus lain yang harganya mahal. 
Biasanya setelah perjalanan kita meletakkan helm begitu saja dengan posisi seadanya dan itu sering memicu jamur/ kerusakan pada helm, jika kita memperhatikan bagaimana menaruh helm yang benar maka akan memperpanjang umur pakai dan meminimalkan perawatannya.
Meletakkan helm bisa dibalik seperti ini agar suhu helm dingin dan mudah kering
Menurut Ratno dari komunitas Belajar Helm, saat selesai perjalanan jauh seperti touring atau perjalanan antar kota, alangkah baiknya kalau kita meletakkan/ menaruh helm dengan posisi terbalik; artinya lubang untuk masuknya kepala ada di atas.

Sunday, November 11, 2018

Ini Mobil Pick Up Terlaris, 3 Teratas

Mobil Pick Up adalah kendaraan truk ringan yang mempunyai kabin tertutup di bagian depan dan bak terbuka di bagian belakang, mobil pick up ini juga sering disebut mobil niaga atau angkutan barang. 
Karena memang fungsinya adalah untuk mengangkut barang atau kargo pada bak belakang, sedangkan di bagian depan biasanya hanya mampu membawa 2 sampai 3 orang termasuk driver, sementara menurut aturan yang berlaku pada bagian bak belakang tidak boleh dipakai mengangkut orang (hanya barang).

Saturday, November 10, 2018

Spesifikasi Mobil Double Cabin Terlaris Indonesia

Mobil Double Cabin saat ini mulai populer dan semakin digemari oleh konsumen di Indonesia, selain dapat membawa penumpang cukup banyak dan nyaman (2 baris tempat duduk), mobil double cabin juga bisa dipakai untuk membawa barang yang mumpuni layaknya mobil pickup. 
Misalnya pada bagian bagasi/ bak barang bisa dipakai untuk membawa Motor Trail, sepeda gunung, peralatan camping, peralatan offroad dan lain sebagainya.
Di Indonesia sendiri beberapa pabrikan otomotif juga membuat mobil Double Cabin untuk memenuhi kebutuhan transportasi, terutama untuk kebutuhan proyek atau perkebunan...meskipun untuk hobi (adventure atau offroad) kadang mobil ini juga diandalkan.
Di Indonesia sendiri terdapat paling tidak 6 mobil double cabin yang beredar di pasaran antara lain: Mitsubishi Triton, Toyota Hilux, Nissan Navara, Isuzu D Max, Mazda BT50 dan Ford Ranger... Dari ke 6 mobil Double cabin ini admin tipsmobilbaru.blogspot.com sudah membuat perbandingan/ komparasi mobil mulai dari kemampuan mesin, ukuran, harga, dan lain lain yang bisa dilihat pada artikel berikut ini

Monday, November 5, 2018

Dijual Mulai 400 Jutaan Ini Spek Nissan Terra

Nissan Terra adalah mobil berjenis SUV (Sport Utility Vehicle) berkabin luas dengan kapasitas 7 orang penumpang, mobil yang memadukan konsep mobil tangguh segala medan JIP dengan kenyamanan mobil sedan membuat Nissan Terra sangat bisa diandalkan untuk melakukan perjalanan medan berat dengan kenyamanan tinggi.
Mobil2 Nissan sendiri memang terkenal dengan kenyamanan tinggi meskipun jenis mobilnya SUV, bahkan mobil double cabin Nissan Navara juga termasuk Double Cabin paling nyaman di dunia bahkan mengalahkan Ford Ranger, Strada Triton dan Toyota Hilux. Nah jika model Double Cabinya saja nyaman, maka model Big SUVnya tentunya lebih nyaman.
Nissan Terra ini akan bersaing ketat dengan Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero, jika dibandingkan dengan rivalnya Nissan Terra ini lebih murah untuk varian terendahnya. Tercatat ada 2 varian yang memiliki harga 400 jutaan atau dibawah 500 Juta, artinya harganya cukup kompetitif.
Nissan Terra ini mempunyai kelebihan: 

Friday, November 2, 2018

Pertama Beli Mobil, Lebih baik Manual atau Matic?

Saat kita ingin membeli mobil pastinya mempertimbangkan banyak hal mulai: harga mobil, jenis mobil, tipe mobil, tenaga mobil, kapasitas penumpang, teknologi yang dipunyai, konsumsi bahan bakar mobil, jenis BBM, fitur interior dan safety, desain eksterior, warna, kemudahan perawatan, harga jual kembali dan lain sebagainya.
Nah tetapi ada pertanyaan yang sering muncul untuk yang belum pernah memakai mobil (baru akan membeli mobil), lebih baik mana membeli mobil matic dulu atau mobil manual dulu? sementara kita masih belum tahu menahu tentang perbedaannya, kemudahan perawatannya, kelebihannya masing-masing sampai bahkan mungkin jika dikendarai enak mana?

Perbedaan D-Tracker dan KLX 150: Ban, Velg, Rem, Gir, Suspensi

Kawasaki KLX 150 dan D-Tracker sebenarnya adalah motor kembar baik mesin, sasis, rangka, body, desain yang mana keduanya dibangun dari plat...