Immobilizer mobil adalah sebuah sistem keamanan dengan kunci unik, kontak (kunci mobil) ditanami microchip unik (berbeda tiap mobil) yang ditempatkan pada bagian gagang kunci yang mana microchip ini dapat mengirimkan sinyal pada sistem kelistrikan mobil untuk menghidupkan mesin.
Menyalakan mobil yang menggunakan immobilizer hanya bisa dilakukan dengan kunci aslinya, jika yang dipakai bukanlah kunci asli (duplikat) maka mesin mobil tidak akan dapat hidup, karena di dalam kunci asli tertanam microchip pengirim sinyal penghidup mesin, sedangkan jika pecinta otomotif membeli mobil dengan sistem keamanan ini akan diberi 3 kunci asli untuk cadangan (tidak hanya 1 kunci pastinya).
Kelebihan Immobilizer adalah anti pencurian karena mesin hanya dapat dihidupkan dengan kunci asli, sedangkan kekurangan mobil dengan sistem keamanan terbaru ini adalah harga immobilizer yang mencapai jutaan rupiah, jika semua kunci hilang maka penggantian harus total mulai kunci - rumah kunci - penerima sinyal - ECU.
Immobilizer berbeda dengan alaram dimana Immobilizer tidak mengeluarkan bunyi atau suara ketika pengemudi tidak menekan tombol unlock pada kunci asli, immobilizer bekerja dengan menonaktifkan sirkuit mobil sehingga tidak dapat hidup, sedangkan alarm mengeluarkan bunyi.
Tanda-tanda mobil disertai immobilizer
Mobil yang telah dibenami sistem immobilzer bisa dilihat dari :
* Bentuk kunci kontaknya, biasanya kunci kontaknya memiliki kepala/ gagang yang besar seperti remote
* Pada dashboard mobil terdapat tanda keamanan berupa lampu yang bersimbol kunci, lampu tersebut akan menyala ketika pengemudi menekan tombol unlock pada gagang kunci lalu membuka pintu, lampu keamanan akan mati ketika kunci kontak asli dimasukkan dan diputar ke arah on (searah jarum jam).
Untuk mobil-mobil terbaru biasanya sudah dilengkapi dengan Immobilizer, jika ada mobil keluaran baru yang tidak dilengkapi dengan teknologi keamanan ini sangat disayangkan
kalimat "Immobilizer berbeda dengan alarm dimana Immobilizer tidak mengeluarkan bunyi atau suara ketika pengemudi TIDAK menekan tombol unlock pada kunci asli," apa tidak keliru? maksud saya, mestinya kata TIDAK dihilangkan , ma'af pemula
ReplyDeletesehingga kalimatnya menjadi "Immobilizer berbeda dengan alarm dimana Immobilizer tidak mengeluarkan bunyi atau suara ketika pengemudi menekan tombol unlock pada kunci asli,"
Kan memang tidak mengeluarkan suara hanya lampu berkedip saat lock / unlock di tekan , beda dg kunci alarm saat lock atau unlock di pencet pasti bunyi Tit tit
ReplyDeleteLebih aman👍
ReplyDelete