Saturday, November 11, 2017

New SX4 S-Cross: Spesifikasi, Fitur, Mesin dan Harga

PT. Suzuki Indomobil Sales secara resmi telah mengeluarkan versi terbaru dari Suzuki SX4 S-Cross yakni New Suzuki SX4 S-Cross yang membawa berbagai pembaruan pada fitur serta perubahan pada desain eksterior yang tampak lebih gahar.
Secara desain mobil ini memiliki dimensi yang lebih lebar dan lebih tinggi dari Suzuki SX4 S-Cross sebelumnya (sebelum facelift), sedangkan pada bagian depan tampilannya diperbaharui sehingga tampak lebih gagah dan premium dengan menyematkan LED Projector Headlamp + DRL, New Grille bernuansa chrome.
Pada fiturnya PT SIS menyatakan: "Paling tidak terdapat 10 fitur baru yang ditambahkan pada varian baru New SX4 S-Cross ini" fitur-fitur yang baru tersebut lebih diperuntukkan pada kenyamanan penumpang serta keselamatan berkendara.
Mobil yang masuk dalam kategori medium SUV ini memakai mesin Suzuki berkode M15A, memiliki kapasitas mesin 1500 cc DOHC berteknologi VVT dengan bahan bakar bensin.
Mesin New Suzuki SX4 S-Cross ini mampu menghasilkan tenaga sampai 108 Hp pada 6000 Rpm dan memberikan torsi mobil sekitar 138 Nm pada 4000 Rpm.
Mobil yang memiliki kapasitas penumpang 5 orang ini dibekali sistem penggerak roda depan dengan pilihan transmisi manual dan otomatis, sedangkan kapasitas tangki BBMnya mencapai 48 liter. Berikut detail spesifikasinya
Fitur Eksterior
- LED Projector dengan DRL
- Auto Leveling and Headlight on
- Chrome Bezel Foglamp
- Tough Front
- Chrome Grill
- Auto Rain Sensor
- lampu LED pada bagian belakang
Dimensi
Panjang Keseluruhan : 4.300 mm
Lebar Keseluruhan : 1.785 mm
Tinggi Keseluruhan ; 1.595 mm
Jarak Poros Roda : 2.600 mm
Jarak Pijak Depan : 1.535 mm
Jarak Pijak Belakang : 1.505 mm
Jarak Terendah : 185 mm
Radius Putar Minimum : 5.5 m
Berat Kosong : 1.150 kg (5 MT), 1.170 kg (6 AT)
Berat Kotor : 1.670 kg
Tempat Duduk : 5 Orang
Tangki Bahan Bakar : 48 Liter
Mesin
Jenis : M15A DOHC VVT
Isi Silinder : 1,491 cm3
Jumlah Katup : 16
Jumlah Silinder : 4
Diameter x Langkah : 78.0 x 78.0 mm
Perbandingan Kompresi : 1 : 10.3
Daya Maksimum : 109 PS / 6000 rpm
Momem Puntir Maksimum : 138 Nm / 4400 rpm
Sistem Bahan Bakar : Multi-Point Injection
Fitur Interior
- Spacious Interior with Comfortable Seat atau bisa diartikan ruangan kabin yang lebar denga kursi yang nyaman
- Leather Seat (bahan berkualitas tinggi pada jok/ kursinya)
- Dilengkapi Cruise Control
- Transmisi memakai Paddle Shift (untuk varian AT), transmisi paddle shift ini adalah sebuah tuas transmisi yang diletakkan pada bagian belakang lingkar kemudi yang tujuannya untuk mengendalikan transmisi secara manual pada transmisi AT. Fitur ini dulu sangat mahal dan dipakai pada mobil-mobil supercar, sekarangpun hanya mobil kelas atas yang memakainya. Tetapi Suzuki sudah membenamkannya pada New Suzuki SX4 S-Cross.
- Head unit 7 inch dengan konektifitas bluetooth dan smartphone.
Rangka
Sistem Kemudi : Rack & pinion with Power Steering
Suspensi Depan : MacPherson strut with coil spring
Suspensi Belakang : Torsion beam with coil spring
Rem Depan : Ventilated disc
Rem Belakang : Disc
Ukuran Ban : 215/60R16
Safety
- Rem dibekali sistem ABS (anti lock brake system)
- Monocoqoe Body
- TECT Body
- Dual Air Bags
- Rem EBD
Harga
Suzuki New SX4 S-Cross hanya memiliki 2 varian saja yakni yang MT dan AT, berikut harga OTR DKI Jakarta
New SX4 S-CROSS MT : Rp. 256.000.000
New SX4 S-CROSS AT : Rp. 268.850.000

No comments:

Post a Comment

Perbedaan D-Tracker dan KLX 150: Ban, Velg, Rem, Gir, Suspensi

Kawasaki KLX 150 dan D-Tracker sebenarnya adalah motor kembar baik mesin, sasis, rangka, body, desain yang mana keduanya dibangun dari plat...