Kabar dari Suzuki yang menggembirakan di tahun ini Suzuki Indomobil Sales (Suzuki Indonesia) bakal mengeluarkan mobil Suzuki Jimny, mobil ini sudah ditunggu-tunggu selama beberapa tahun terakhir, tercatat tipsmobilbaru.blogspot.com menulis tentang Jimny Facelift tahun 2013 lalu peminatnya sangat banyak dengan banyak sekali komentar masuk ke redaksi tipsmobilbaru, nah sekarang gak nunggu lagi mereka :-)
Suzuki Jimny adalah mobil legendaris berjenis SUV kompak yang menjadi trend tahun 80 an sampai tahun 2000 an, mobil ini memiliki ciri berdimensi kecil (tidak terlalu besar) dengan bentuk Jip sempurna. Mobil ini juga memiliki karakter irit bahan bakar dan mampu melibas track-track ekstrim terutama yang berpenggerak 4x4, nah Suzuki Jimny 2016 ini juga memakai penggerak 4x4, satu lagi ciri mobil ini adalah memilki mesin yang bisa dibilang kecil untuk ukuran sebuah SUV.
Tapi jangan melihat kecilnya mesin karena mobil ini meskipun kecil mesinnya tapi kemampuan jelajahnya bisa mengalahkan mobil-mobil SUV yang lebih besar, mobil ini bisa melewati tanjakan ekstrim yang sangat baik, medan berbatu bahkan berlumpur bisa dilahapnya...apa penyebabnya? menurut offroader dan pecinta Jimny hal ini karena Gear Ratio mobil, sistem transmisi 4x4 juga sangat mendukung kemampuan merayap mobil di medan berlumpur atau tanjakan, sementara body yang tidak terlalu panjang memudahkan mobil ini mudah melewati jalanan berbatu (merayap) karena makin panjang body maka makin sulit mobil tersebut melewati sebuah halangan misalnya gundukan atau bebatuan.
Sampai saat ini bahkan Suzuki Jimny lawas (keluaran tahun 80an) sangat banyak dipakai untuk offroad, selain kemampuan yang terbilang masih bisa dipakai juga kecintaan pemilik mobil, pecinta otomotif yang memiliki mobil ini (jimny) biasanya sulit berpindah ke lain hati maksudnya ke lain mobil karena saking fanatiknya pada mobil ini, klub-klub jimny pun bertebaran di tiap kota, mereka masih sangat menyukai mobilnya meskipun perawatan tergolong mahal karena lamanya tidak produksi dan suku cadang yang sangat terbatas.
Nah dengan keluarnya Suzuki Jimny baru tahun 2016 ini banyak yang berharap bahwa sparepart Jimny lawas juga bakal lebih mudah didapat, hal ini berkaitan dengan adanya isu bahwa mesin yang dipakai atau part-part ada kemiripan dengan Jimny lama...meskipun bisa dipastikan berbeda karena Jimny terbaru 2016 nanti akan memakai mesin 1300 cc sedangkan dulu Jimny memakai mesin 1000 cc, body juga banyak berubah meskipun secara umum berkonsep sama (Jip sempurna) dengan 3 pintu, baris pertama (depan) 2 pintu kanan kiri, sementara di bagian buritan (dibelakang) ada pintu juga.
Salah satu kelebihan mobil Jimny atau Suzuki Jimny ini adalah SUV yang modis dan irit, bentuk yang kecil membuat ia bisa tampil menarik jika dibawa di perkotaan, mesin yang kecil dengan bobot mobil yang ringan membuat beban mesin juga kecil yang bisa menghemat bahan bakar mobil. Dari dulu suzuki jimny identik dengan mobil tangguh, irit dan modis. akan tetapi ada satu kelemahan dari suzuki Jimny dari tahun 80an sampai 2000an yakni masalah speed yang kurang, ya meskipun mobil ini tangguh di jalan offroad akan tetapi untuk speed atau kebut-kebutan di jalan aspal (balap) jangan berharap deh, bakal kena libas sama mobil-mobil SUV lain, karena mobil ini memang dirancang untuk offroad
Spesifikasi Suzuki Jimny 2016
* Kode mesin: M13A
* Tipe mesin: Bensin
* Kapasitas mesin: 1300 cc
* Teknologi mesin: VVT
* Jumlah silinder: 4 dengan 16 katup
* Tenaga maksimum: 85 Hp @6000 Rpm
* Torsi: 110 Nm @4100 Rpm
* Akselerasi dari kecepatan 0 sampai 100 Km/jam: 14 detik
* Konsumsi BBM Jimny: 1:14, atau 1 liter pertamax untuk 14 km (rute kombinasi)
* Sistem penggerak: 4x4 atau disebut 4WD atau disebut AWD (All Wheel Drive)
* Sistem transmisi: manual 5 percepatan, matic 4 percepatan
* Ground Clearance: 190 mm atau 19 cm, nah ini kelebihan SUV mungil ini ground clearance hampir menyamai mobil-mobil SUV besar layaknya Pajero/ Fortuner/ Strada
Desain Jimny baru
Perbaikan dilakukan dari Jimny generasi sebelumnya, lekuk-lekuk menjadi lebih halus dengan penggarapan body yang lebih modern dan disesuaikan dengan jaman, bumper dibuat menyatu dengan body mobil, disertakan lampu kabut (jika di jimny lawas tidak ada nih lampu kabut), sedangkan bagian depan (grill) ditinggikan agar kemampuan melewati jalanan berair menjadi semakin baik. Bagian belakang mesih mengusung ban cadangan sebagai pendukung tampilan agar makin gagah, sebelah bawah Jimny (kaki-kaki) memakai velg Alloy 15 Inch dengan sistem suspensi yang sudah dipersiapkan untuk meda-medan offroad.
Desain eksterior Jimny secara umum lebih halus, lebih detail dan masih mengusung konsep Jip klasik dengan rasa baru yang lebih modern
Pada bagian interior Suzuki Jimny 2016 yang paling mencolok adalah desain kursi yang sama seperti jimny terdahulu yakni terdiri dari 2 baris kursi dengan penumpang maksimum 5 orang dewasa (ideal 4 orang), material jok tentunya diperbaiki mengikuti trend jalan sekarang yang lebih modern.
Pada bagian dashboard sudah banyak teknologi modern dijejalkan mulai indikator GSI (gear shift), indikator tekanan ban, ESC (sistem keseimbangan mobil), sementara yang dulu manual misalnya pada buka tutup kaca mobil kini sudah serba otomatis.
Harga Suzuki Jimny 2016
Pihak suzuki mengatakan bahwa harga Jimny 2016 akan lebih murah dari harga yang diterapkan oleh Importir Umum, mengingat selama ini New Jimny ini sebenarnya sudah beredar di Indonesia akan tetapi yang mendatangkan bukan Suzuki Indomobil Sales sebagai ATM Suzuki di Indonesia melainkan didatangkan oleh importi umum (IU). Saking antusiasnya pecinta Jimny meskipun tidak/belum dijual oleh APM mereka membel;i pada importir umum.
Jika saat ini Jimny 2016 oleh importir umum dijual sekitar 450 sampai 500 juta rupiah, maka nanti Jimny akan dibawah itu, bisa 300 juta atau 400 juta. Menurut tipsmobilbaru.blogspot.com harga yang rasional untuk Jimny mungkin berkisar antara 270 sampai 320 juta rupiah ini memang, jika melihat harga mobil ini di eropa (inggris) dijual seharga 13.650 poundsterling atau sekitar 271 juta rupiah untuk transmisi manual, sedangkan yang transmisi otomatis seharga 287 juta rupiah
Kita tunggu saja agar keluarnya jangan terlalu mahal, mobil ini menurut pihak Suzuki Indonesia akan keluar sebelum semester pertama berakhir, ini artinya dalam 1-5 bulan kedepan Jimny baru akan keluar
Update dari event GIIAS 2016, menurut pihak SIS (Suzuki Indomobil Sales), Suzuki Jimny baru ini akan dijual akan tetapi untuk detail masih belum bisa menjelaskan, SIS masih akan fokus pada menjual SX4 S-Cross dulu.
Direktur Pemasaran SIS hanya mengatakan perkiraan harganya sekitar 300 jutaan, kemungkinan 340 jutaan. Sementara kemungkinan besar mulai dijual Januari 2017, ungkapnya
semoga saja harganya 230jt-270jt.
ReplyDeleteYah di brunei cuman 120 juta
ReplyDeleteYahh mahal, di Brunei cuman 150 juta
ReplyDeleteKalau bisa sih mendekati harga mobil LCGC
ReplyDeleteYah harga idealnya max rp.150 juta
ReplyDeletekalau ingin harga 200 jt di bawah yang pasti tidak mungkin lah ! kalau di atas 400 jt bisa mungkin terjadi .
ReplyDeleteharga vitara sekitaran 300 jutaan,,,kemungkinan jimny juga seperti itu atau mungkin lebih murah karena mesin yang lebih kecil dan ukuran mobil yang kecil...belum lagi pada bagian interior jimny ini cenderung tidak terlalu modern..... harapannya harga sih memang terjangkau bs 250 sampai 300 jutaan
ReplyDeleteAsyiiikkk..
ReplyDelete