Berita yang cukup mengejutkan dari Honda Indonesia bahwa pada Bulan Februari 2015 penjualan Honda HRV berhasil menyalip penjualan Honda Mobilio, belum diketahui apakah trend ini akan berlangsung pada bulan berikutnya (Maret; bulan ini) atau hanya 1 bulan saja.
Penjualan total sampai akhir Februari selama tahun 2015 Honda HRV terjual sebanyak 6.927 unit mobil sedangkan untuk bulan Februari saja penjualan honda HRV mencapai 4774 unit mobil, untuk Honda Mobilio penjualan bulan Februari tercatat sejumlah 3.250 unit mobil sedangkan untuk tahun 2015 (Fanuari-Februari) Honda mobilio sudah terjual sebanyak 8.706 unit mobil.
Penjualan mobil Honda dari tahun ke tahun mengalami peningkatan yang signifikan, sejak keluarnya Honda Jazz tren kenaikan sudah terasa selama 10 tahun terakhir,
sementara pada tahun lalu Honda Indonesia berhasil mencatatkan rekor penjualan terbanyak selama di Indonesia (hal ini tak luput dari peran mobilio yang langsung menjadi mobil Nomor 2 terlaris di Indonesia.
Untuk tahun 2015 ini paling tidak selama 2 bulan pertama 2 andalan Honda saling bersaing menjadi penyumbang terbesar penjualan Honda yakni HRV dan Mobilio, tahun 2015 ini diprediksi Produsen otomotif dengan jumlah penjualan No 2 di Indonesia ini bakal memecahkan rekornya sendiri.
Berikut adalah 10 penjualan terbanyak produk mobil Honda di Indonesia selama tahun 2015 (bulan Januari sampai Februari 2015):
1. Honda Mobilio dengan total penjualan selama 2 bulan mencapai 8.706 mobil
2. Honda HRV dengan total terjual sebanyak 6.927 unit mobil
3. Honda Jazz terjual sebanyak 5.057 unit mobil
4. Honda Brio Satya yang terjual sebanyak 4.336 unit
5. Honda Brio terjual 1.622 mobil
6. Honda CRV sebanyak 1399 unit
7. Honda Freed terjual sebanyak 575 unit
8. Honda City terjual 457 unit
9. Honda Civic 188 unit
10. Honda Odyssey 37 unit
Melihat trend penjualan mobil honda di Indonesia yang meningkat secara signifikan terutama untuk produk-produk barunya seperti Mobilio, HRV, Honda Jazz dan Brio Satya sangat memungkinkan dalam beberapa tahun kedepan Honda menjadi pemimpin pasar otomotif tanah air yang saat ini masih dipegang oleh Toyota dengan produk terlaris Toyota Avanza dan Toyota Agya
No comments:
Post a Comment