Wednesday, October 17, 2018

Cara Mengatur Posisi Spion yang Benar

Spion menjadi bagian penting saat berkendara baik itu mobil atau motor, posisi spion yang ideal akan sangat memudahkan kita untuk mengetahui keadaan di belakang mobil saat kita ingin mengubah jalur kendaraan, mau berbelok di jalan raya, mau mundur, parkir, atau memutar mobil.
posisi spion memperlihatkan 1/4 body mobil dan 1/4 garis horizon
Sebelum berkendara pembaca tipsmobilbaru.blogspot.com wajib terlebih dahulu mengatur spion ke posisi yang paling ideal, jika pecinta otomotif belum menemukan sudut yang tepat atau pandangan di belakang belum maksimal maka mobil jangan dijalankan dulu, aturlah dulu dengan sabar.
Nah berikut ini cara mengatur posisi spion yang ideal yang dilansir dari halaman Suzuki Indonesia:
1. Arahkan Spion ke belakang
2. Atur garis horizon berada pada separuh sampai seperempat kaca spion bagian bawah, garis horizon ini sebagai patokan atas bawah kita sehingga kita tidak bingung saat melihat ke spion karena patokan atas bawah langsung terlihat. Jika kita tidak mempertimbangkan garis horizon (tidak menampakkan garis horizon) maka kita akan kebingungan saat melihat spion
3. Atur sudut spion, dimana bagian body mobil minimal terlihat 1/4, atau pada kaca spion terlihat 1/4 body mobil sampai 1/2 bodi mobil. Memperlihatkan 1/4 sampai 1/2 body mobil ini berfungsi untuk mengurangi blind spot yang ada pada pilar belakang mobil, sementara 3/4 sampai 1/2 kaca spion masih menampakkan lingkungan luar.
Memperlihatkan body mobil pada kaca spion ini juga perlu sebagai patokan posisi mobil dengan keadaan lingkungan sekitar dan kita tidak kebingungan antara posisi mobil dengan sebelah kanan dan kiri mobil, Kita malah akan kebingungan jika kita sama sekali tidak menampakkan bodi mobil pada kaca spion.
4. Mengatur "spion dalam" arahkan ke belakang dan sebisa mungkin seluruh spion dalam menampakkan kaca belakang mobil secara keseluruhan, karena pandangan pengemudi dari spion dalam ke belakang mobil sepenuhnya tergantung pada bagian kaca belakang mobil. Makin luas kita melihat seluruh kaca belakang mobil maka pandangan kita ke belakang makin baik.
mengatur posisi spion ideal untuk memperoleh pandangan baik
Nah mudah bukan mengatur posisi spion mobil yang benar? hal pertama yang dilakukan driver setelah masuk pintu mobil adalah mengatur spion, agar saat berjalan kita sudah tidak bingung mengatur lagi spion mobil dan ini faktor yang menunjang keselamatan dalam berkendara

No comments:

Post a Comment

Perbedaan D-Tracker dan KLX 150: Ban, Velg, Rem, Gir, Suspensi

Kawasaki KLX 150 dan D-Tracker sebenarnya adalah motor kembar baik mesin, sasis, rangka, body, desain yang mana keduanya dibangun dari plat...