Friday, January 6, 2017

Suzuki Ertiga Diesel Spesifikasi Mesin, Harga dan Varian

Spesifikasi Mesin Ertiga Diesel
Panjang: 4265 mm
Lebar: 1695 mm
Tinggi: 1685 mm
Ground Clearance: 185 mm
Berat kosong: 1235 Kg sampai 1265 Kg tergantung varian
Radius putar: 5,2 meter
Ukuran Ban: R15 185/65
Jarak sumbu roda: 2740 mm
Sistem penggerak: 2 roda (depan)
Sistem transmisi: manual
Kapasitas penumpang: 7 orang
Mesin: Diesel (bahan bakar solar)
Kapasitas mesin: 1248 cc atau 1.3L
Teknologi mesin: SHVS, Commonrail, Direct Injection, turbo charged
Rasio kompresi mesin: 17,6 : 1
Tenaga maksimum: 88,5 Hp pada putaran mesin 4000 Rpm
Torsi maksimum: 200 Nm pada putaran mesin 1750 Rpm
Jika rata-rata mobil MPV 7 penumpang bermesin bensin 1500 cc hanya menghasilkan torsi sebesar 136 Nm tapi ertiga diesel 1200 cc ini jauh lebih besar yakni 200 Nm,,pastinya torsi sebesar ini sangat bisa diandalkan untuk medan tanjakan-tanjakan dengan membawa banyak beban (penumpang+barang).
Tak hanya handal Suzuki Ertiga diesel juga sangat hemat bahan bakar dimana konsumsi BBMnya diklaim mencapai 1:24 untuk jalan bebas hambatan.. jadi bakal sangat irit
Harga dan Bahan bakar yang dipakai
Jika di Indonesia bahan bakar (solar) yang cocok untuk mesin ertiga ini adalah dexlite, tak terlalu mahal harga per liternya sekitar Rp. 7000 bahkan masih lebih mahal pertalite, enak bukan? bahan bakarnya murah, mobilnya lebih irit, tenaganya lebih besar....itulah kelebihan mobil diesel, tapi kekurangannya harga belinya juga lebih mahal dibanding mesin bensin
Update untuk BBM ertiga diesel
PT Suzuki Indomobil Sales telah mengonfirmasi untuk BBM yang dipakai pada ertiga diesel jika bisa memakai solar kelas terendah yakni bio solar cetane 48 atau lebih dikenal solar 48, seperti diketahui pertamina mengeluarkan 3 jenis bahan bakar solar yakni:
- bio solar 48
- dexlite 51
- pertamina Dex
untuk kelas paling bawah/ paling murah adalah biosolar 48 yang dijual dengan harga Rp. 5150 per liternya, sementara kelas menengah dipegang oleh dexlite dengan harga jual Rp. 7200 per liternya. Nah Ertiga Diesel telah diujicoba memakai bio solar biasa dan hasilnya tetap bertenaga.
Pengalaman admin kalau pabrikan Suzuki sudah menyatakan bisa artinya baik dan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan
Ertiga Diesel Di Dealer
Suzuki Ertiga Diesel mulai dipromosikan oleh Dealer-dealer Suzuki di seluruh Indonesia dimana banyak sales sudah memberikan sinyal penjualan dengan mengajak calon konsumen untuk terlebih dahulu melakukan booking fee atau pemesanan dengan membayar uang 5 juta rupiah. 
Artinya jika ini sudah dilakukan maka hampir bisa dipastikan Suzuki Ertiga Diesel memang benar-benar dijual tahun ini, meskipun harga pastinya belum ditentukan akan tetapi pihak dealer sudah berani menawarkan indent mobil ini, sementara perkiraan harganya sekitar 20% sampai 30% lebih mahal daripada ertiga bensin (yang beredar sekarang)
Mobil dengan mesin diesel memang jauh lebih handal dibandingkan mesin bensin, torsinya jauh lebih besar dimana secara otomatis kemampuan membawa beban/ penumpang juga jauh meningkat, kemampuan di tanjakan juga jauh lebih baik...sementara mesin diesel bahkan bisa dipakai selama 3 hari penuh tanpa istirahat, sangat jauh ketangguhannya dengan mesin bensin...mungkin inilah penyebab mengapa mobil besar seperti bus dan truck memakai mesin diesel dan bukan bensin.
Kemunculan Ertiga diesel diprediksi bakal merubah segmentasi pasar mobil MPV 7 penumpang, karena secara value konsumen akan lebih memilih ertiga diesel dibandingkan yang bermesin bensin jika harganya hanya selisih 25 % saja.
Varian dan Harga Ertiga Diesel
Harga Ertiga Diesel
Harga resmi memang belum keluar akan tetapi pihak Suzuki Indomobil Sales mengatakan bahwa kira-kira harganya 20-30 % lebih mahal dari ertiga bensin yang beredar sekarang, jika dihitung 25% lebih mahal artinya:
* Harga ertiga bensin mulai 184 jutaan
* 25% x 184 juta + 184 = 230 juta rupiah OTR Jakarta untuk varian terendah.
Perkiraan di atas memakai asumsi harga varian ertiga bensin yang paling murah, coba kita gunakan ertiga bensin termahal harganya 224 juta rupiah
* 25% x 224 juta + 224 = 280 juta
Jika menurut pihak SIS harga ertiga diesel adalah 20-30% dari ertiga bensin maka perkiraan kami harga varian terendahnya adalah 230 juta dan varian tertingginya 280 juta (bisa dikatakan harga yang sangat murah untuk mesin diesel baru yang canggih dan hemat bahan bakar)
Update Harga Resmi Suzuki Ertiga Diesel
Menurut Sales Suzuki harga Ertiga Diesel paling murah adalah 219,9 juta atau 220 Juta Rupiah.. wah lebih rendah dari perkiraan ya :-)
Varian Ertiga Diesel
Nah rencananya Suzuki Ertiga Diesel akan memiliki 5 varian, akan tetapi kesemuanya memakai sistem transmisi manual...yah untuk mobil dengan prioritas pada kinerja mesin memang sebaiknya memakai transmisi manual sih menurut admin
Berikut adalah ke 5 varian ertiga diesel:
- Ertiga LDI SHVS MT,
- Ertiga LDI(0) SHVS MT,
- Ertiga VDI SHVS MT,
- Ertiga ZDI SHVS MT
- Ertiga ZDI+ SHVS MT
Nah dari variannya terlihat mereka semua memakai transmisi manual saja, oh iya bro kalau ingin membaca lebih mendalam ulasan mengenai mesin mobil ini bisa baca pada artikel sebelumnya yang lebih banyak mengulas mesin yang dipakai: Ulasan mesin suzuki ertiga diesel

No comments:

Post a Comment

Perbedaan D-Tracker dan KLX 150: Ban, Velg, Rem, Gir, Suspensi

Kawasaki KLX 150 dan D-Tracker sebenarnya adalah motor kembar baik mesin, sasis, rangka, body, desain yang mana keduanya dibangun dari plat...