Monday, December 12, 2016

Ganti filter Oli Mobil Berapa Kali? berapa Km

Ganti filter oli mobil bisa dilakukan tiap kali mengganti oli mobil (oli mesin), maksimal mengganti filter oli dilakukan tiap 2 kali ganti oli.
Pentingnya ganti filter oli?
Oli mesin mobil pada dasarnya cukup bersih bebas dari kotoran saat masih baru atau belum dimasukkan ke dalam mesin, fungsi oli mobil adalah:
1. Pelindung mesin; melumasi komponen-komponen mesin saat bergerak/ bergesekan
2. Mendinginkan mesin, terutama saat bekerja ektra
3. Pembersih mesin; melarutkan kotoran yang timbul dari aktifitas gesekan antar logam/ masuknya kotoran dari luar ke ruang mesin.Akibat jika filter oli tidak diganti
* Saringan oli/ filter menjadi penuh atau tersumbat
* Mesin menjadi terkontaminasi kotoran
* Sirkulasi oli terhambat
* Fungsi oli sebagai pelindung, pembersih dan pendingin tidak bisa dilakukan
* Terjadi kerusakan permanen pada mesin
* Biaya yang mahal untuk memperbaiki kerusakan permanen
Kotoran dari luar bisa masuk ke dalam mesin melalui pack yang kurang rapat, karena aktifitas tekanan di dalam mesin yang kadang tinggi dan kadang rendah maka kotoran berupa debu mikro bisa masuk ke dalam mesin melalui celah pack, dan juga jika ada kebocoran oli (rembesan oli) maka kotoran akan dengan cepat masuk ke dalam mesin.
Nah kotoran tersebut akan dilarutkan oleh oli, lalu apa fungsi filter oli? fungsi filter oli adalah untuk menyaring kotoran di dalam oli akibat masuknya kotoran dari luar ataupun akibat raksi kimiawi dalam ruangan mesin akibat suhu yang sangat tinggi...bahkan tak jarang kotoran berupa serpihan logam halus dari komponen yang bergesekan.
Nah filter oli akan menyaring kotoran tersebut dan menahannya dalam ruangan di filter tersebut sehingga kotoran tidak kembali ke mesin (tetap tinggal di filter oli).
Berapa km filter oli harus diganti
Ganti filter oli biasanya mengikuti periode ganti oli mobil, mobil biasanya direkomendasikan ganti oli tiap 5000 km oleh bengkel resmi, meskipun kita biasanya mengganti oli tiap 7000 km atau bahkan 10.000 km.
Jika mengikuti saran dari bengkel resmi maka penggantian filter oli dilakukan tiap 5000 km sekali atau bersamaan saat mengganti oli mobil. Beberapa pendapat mengatakan ganti filter oli juga bisa dilakukan tiap 2 kali ganti oli mesin, jika ganti oli tiap 5000 km maka ganti filter oli tiap 10.000 km tidak apa-apa akan tetapi saran kami gantilah bersamaan dengan ganti oli
Untuk patokan berapa bulan sekali? hal ini tergantung dari seberapa sering mobil dipakai jika tiap hari dipakai sejauh 20 km maka penggantian bisa dilakukan tiap 8 bulan sekali...patokan sebenarnya pada jarak tempuh dan bukan waktu.
Harga Filter Oli murah
Harga filter oli mobil termasuk murah, admin tipsmobilbaru.blogspot.com kemarin mengganti filter oli mobil katana harganya cuma 20 ribu rupiah, bahkan di toko online harganya ada yang hanya 15 ribu rupiah.
Nah ternyata kualitas filter oli juga macam-macam, sebisa mungkin pakailah filter oli yang original karena lebih mampu menyaring kotoran.
Filter oli original biasanya juga telah mengalami uji mutu dengan sangat ketat sehingga sangat baik secara kinerja, kualitas dan presisinya

No comments:

Post a Comment

Perbedaan D-Tracker dan KLX 150: Ban, Velg, Rem, Gir, Suspensi

Kawasaki KLX 150 dan D-Tracker sebenarnya adalah motor kembar baik mesin, sasis, rangka, body, desain yang mana keduanya dibangun dari plat...