Sunday, March 4, 2018

Manfaat Rambut pada Ban yang masih Baru, apakah harus Dipotong?

Pada ban yang masih baru biasanya akan terdapat banyak rambut terutama pada bagian tapak bannya, nah yang jadi pertanyaan sebenarnya apakah fungsi rambut-rambut pada ban mobil? apakah sengaja dibuat seperti itu ataukah ada fungsi lain?
Menurut Rendy Darmawan selaku kepala mekanik Nawilis menyatakan bahwa rambut-rambut yang ada pada ban baru tersebut sebenarnya adalah sisa dari proses produksi (pembuatan ban atau proses curing), pada cetakan karet ban terdapat lubang udara (saluran udara) yang biasa digunakan untuk membuang udara yang terjebak dalam karet ban saat pembuatannya... Nah saat proses pembuatan ban tersebut ada sebagian material ban (karet) yang terdorong keluar saat terjadi penekanan, sehingga saat selesai maka terbentuklah rambut-rambut ban.
Sebenarnya rambut pada ban ini tidak memiliki fungsi tertentu, akan tetapi adanya rambut ban ini bisa menjadi tanda juga bahwa ban masih baru atau belum dipakai. Rambut-rambut ban ini lambat laun akan hilang seiring dengan pemakaian karena bergesekan dengan jalan.
Mitos rambut ban sebaiknya digunting?
Beberapa pendapat mengatakan akan lebih baik jika rambut-rambut pada ban mobil itu dipotong atau digunting, dengan alasan bisa mempengaruhi daya cengkeram ban? hal ini tidak masalah karena sebenarnya jika hanya memotong rambut ban itu tidak akan mempengaruhi performa ban..
Akan tetapi menurut Dodiyanto selaku Product Development PT. GT Radial. Tbk mengatakan bahwa adanya rambut pada ban mobil tidak berpengaruh sama sekali pada grip (daya cengkeram ban), hal ini sudah melalui uji di berbagai kondisi jalan dan berbagai medan... hasilnya tidak berpengaruh terhadap daya cengkeram ban.
Jika merujuk pada PD PT. GT Radial. Tbk memang sebaiknya rambut tersebut dibiarkan atau tidak dihilangkan, karena selain tidak memberi dampak buruk pada akselerasi maupun daya cengkeram ban adanya rambut pada ban juga bisa menjadi tanda kalau ban tersebut masih baru.... kalau dijual lagi harganya lebih tinggi dibandingkan dengan ban yang sama tanpa rambut. Selama rambut yang ada wajar
Rambut yang terlalu banyak
Pada kenyataannya ada juga rambut ban yang terlalu banyak, biasanya ban yang bukan produksi merk terpercaya (ban-ban curah yang merknya tidak terkenal), jika terpaksa menggunakan ban ini...misalnya kita sedang di perjalanan jauh lalu tiba-tiban ban sobek dan di bengkel hanya ada ban berambut terlalu banyak seperti gambar di atas maka sebaiknya memang digunting/ dipotong agar tidak berbahaya. Rambut ban yang sangat banyak/ tidak wajar bisa menutupi ulir/ corak ban... jika seperti ini boleh saja digunting agar lebih aman

No comments:

Post a Comment

Perbedaan D-Tracker dan KLX 150: Ban, Velg, Rem, Gir, Suspensi

Kawasaki KLX 150 dan D-Tracker sebenarnya adalah motor kembar baik mesin, sasis, rangka, body, desain yang mana keduanya dibangun dari plat...