Tuesday, April 14, 2015

Kijang Innova, Harga dan Spesifikasi

Kijang Innova merupakan mobil berjenis MPV penerus kijang kapsul yang berhenti produksi tahun 2002-2003, kijang Innova sendiri termasuk mobil dalam segmen kelas menengah (MPV kelas menengah) ketika pertama kali dikeluarkan. 
Sebelumnya mobil kijang baik kijang super ataupun kijang kapsul masih tergolong mobil MPV kelas bawah, tahun 2003 pihak toyota berusaha menaikkan kelas dari kijang menjadi mobil kelas menengah sedangkan posisi mobil sejuta umat digantikan oleh Avanza yang keluar sekitar 2004 untuk mengisi segmen MPV kelas bawah yang sudah ditinggal Kijang.
Di luar negeri kijang innova disebut "Toyota Innova" tanpa embel-embel "kijang".

Mesin Kijang Innova

Kijang Innova dibekali dengan mesin 2000 cc bensin, serta 2500 cc dengan bahan bakar solar/ bermesin diesel. Untuk tenaga yang dihasilkan kijang innova bensin lebih besar daripada kijang innova diesel, dimana kijang innova bensin yang berkapasitas ruang bakar 2000 cc mampu mengeluarkan tenaga sampai 136 PS sedangkan mesin diesel 2500 cc hanya mampu mengeluarkan tenaga sebesar 102 PS pada 3600 Rpm.
Jika kita sejenak membandingkan mengapa tenaga mesin bensin lebih besar meskipun kapasitas mesin kecil? hal ini disebabkan oleh karakter mesin diesel yang memang bertenaga kecil (semua mesin diesel memiliki kekurangan tenaga/ power yang kecil), besarnya tenaga ini terasa saat kita melakukan akselerasi menginjak pedal gas dimana jika mobil merespon dengan cepat dan berakselerasi tinggi maka tenaga mobil besar.
Begitu sebaliknya jika mobil pelan merespon injakan pedal gas kita maka tenaga mobil kecil, karakter mesin diesel adalah lambat dalam berakselerasi akann tetapi memiliki kelebihan pada daya tahan mesin dan kemampuan membawa beban yang sangat baik. itulah sebabnya mobil-mobil berjenis truck selalu memakai mesin diesel untuk membawa beban yang sangat berat (misalnya pasir atau barang lain) belum lagi sering menanjak (tidak terbayangkan jika truck memakai mesin bensin).
Nah untuk torsi (kemampuan membawa barang) kijang innova diesel lebih besar dari kijang innova bensin dimana Torsi Innova diesel adalah 26,5 Kgm/ 1600-2400 Rpm sedangkan Innova bensin 18,6 Kgm pada putaran mesin 4000 Rpm.
Untuk sistem pasokan bahan bakar kijang innova bensin sudah menggunakan EFI (elektronik injeksi), sedangkan Kijang Innova Diesel juga sudah memakai Common Rail. Hal ini artinya kedua mesin ini telah memakai teknologi sistem saluran bahan bakar yang terbaru yang ada.
Untuk konsumsi bahan bakar mobil diesel lebih irit dalam pemakaian bahan bakarnya, untuk lebih jelasnya pecinta otomotif bisa melihat pada ulasan mengenai konsumsi bahan bakar mobil pada artikel ini
Sistem transmisi baik yang bermesin diesel atau bensin ada yang memakai manual dan memakai otomatis (matic), sistem transmisi manual menggunakan 5 kecepatan maju dan 1 kecepatan mundur sedangkan transmisi otomatis memakai 4 kecepatan.
Semua mesin Kijang Innova telah mendapatkan sertifikasi EURO2 yakni sertifikasi mobil yang ramah lingkungan: hemat bahan bakar, rendah polusi (suara, udara, dll), performa yang bagus sesuai standar mesin EURO2

Eksterior Kijang Innova

Dimensi Kijang Innova adalah memiliki panjang 4585 mm, lebar 1775 mm (tipe V), lebar 1760mm (selain tipe v) dan tinggi 1750 mm. Memiliki jarak sumbu roda 2750 mm dengan berat 1530 kg (mesin bensin) dan 1640 kg yang bermesin diesel.
Mobil ini sepintas terlihat bongsor/ besar sehingga mampu memuat banyak barang dan bahkan banyak penumpang, akan tetapi faktanya Kijang innova hanya memiliki 7 tempat duduk (2 di baris pertama sekaligus sopir), 3 kursi di baris kedua dan 2 kursi dibaris ketiga. Akan tetapi karena dimensi mobil ini yang lebih besar dari Low MPV seperti avanza dann sejenisnya maka 7 orang penumpang ini juga merasa lebih lega jika dibandingkan 7 penumpang pada mobil Low MPV (sama2 7 penumpang dengan mobil kelas bawah tapi berbeda pada space yang dimiliki)

Secara umum kesan yang ingin ditampilkan oleh kijang innova adalah mobil yang terlihat mewah/ elegan dengan desain yang tidak terlalu neko-neko akan tetapi dibangun dengan material yang terlihat berkualitas apalagi dengan konsep desain garis-garis horizon pada sekujur body mobil ini. Mobil ini dari desainnya cocok dipakai oleh direktur/ staff/ manager perusahaan dengan image mewah sekaligus juga mengesankan bahwa perusahaan tempat bekerja juga mewah :-)

Interior Kijang Innova

Interior Kijangg Innova terbuat dari bahan yang berkualitas dan terlihat sangat elegan misalnya ada ornamen dengan corak kayu pada pintu bagian dalam yang bisa berfungsi sebagai hand rest, pada lingkar kemudi juga ada corak kayu sehingga mobil terkesan sangat mewah.
Memiliki 7 kursi (tempat duduk) dengan space antar penumpang yang cukup lega, memiliki bagasi yang cukup lega pula untuk membawa barang bawaan (pada tipe tertentu bagasi dilengkapi dengan net)
Lingkar kemudi yang terlihat elegan dengan adanya audio switch control pada stir.

Suspensi Kijang Innova

Nah ini sebenarnya yang menjadi keunggulan kijang innova, pada sistem suspensi dirancang oleh pihak toyota senyaman mungkin sehingga persis mobil sedan pada kelas (harga) yang sama (senyaman sedan mewah). Tidak seperti layaknya MPV lain yang hadir dengan suspensi biasa-biasa, innova memiliki suspensi yang sangat empuk dimana ke 4 rodanya dibekali suspensi pegas independen. Pada bagian roda depan sistem suspensi memakai Double Wishbone dengan Pegas Koil & Stabilizer (Double Wishbone with Coil Spring & Stabilizer), sedangkan roda belakang memakai 4 link dengan Pegas Koil dan Lateral Rod.
artinya suspensi bisa dikatakan cukup baik sampai sangat baik untuk mobil dengan harga 200 sampai 300 jutaan

Tipe Kijang Innova

Kijang Innova memiliki beberapa varian (tipe) yakni Innova V, Innova G, Innova E dan Innova J. Varian tertinggi atau tipe terbagus adalah tipe V kemudian tipe G lalu E dan terakhir adalah tipe J. Tipe J adalah innova standart meskipun sudah dibekali dengan AC akan tetapi tidak dibekali sistem audio. Harga Innova J ini juga bisa terbilang murah karena untuk harga barunya hanya 228 juta rupiah (update Bulan April Tahun 2015). Berikut adalah tipe Kijang Innova:
Type V Kijang Innova Type V A/T Bensin/ Petrol
Type V Kijang Innova Type V A/T Diesel
Type G Kijang Innova Type G A/T Bensin/ Petrol
Type G Kijang Innova Type G A/T Diesel
Type E Kijang Innova Type E A/T Bensin/ Petrol
Type V Kijang Innova Type V M/T Bensin/ Petrol
Type V Kijang Innova Type V M/T Diesel
Type G Kijang Innova Type G M/T Bensin/ Petrol
Type G Kijang Innova Type G M/T Diesel
Type E Kijang Innova Type E M/T Bensin/ Petrol
Type E Kijang Innova Type E M/T Diesel
Type J Kijang Innova Type J M/T Bensin/ Petrol

Sistem Safety Kijang Innova

Bisa dibilang cukup komplit sistem keselamatan mobil ini, berikut pointnya:
* Rangka body side impact beam, yakni bentuk rangka bodi sampingg yang kokoh dan bisa mengalihkan tenaga benturan pada bagian yang tidak berbahaya untuk penumpang
* Airbags pada semua tipe (2 srs airbags di bagian depan)
* Collapsible steering collumn, yakni sistem mematahkan diri pada bagian batang kemudi ketika terjadi benturan yang keras sehingga lingkar kemudi tidak mengenai pengemudi

Harga Kijang Innova

Harga kami update terakhir per tanggal 14 April 2015:
Type V Kijang Innova Type V A/T Gasoline: Rp. 328 Juta
Type V Kijang Innova Type V A/T Diesel : Rp. 344 Juta
Type G Kijang Innova Type G A/T Gasoline: Rp. 290,6 Juta
Type G Kijang Innova Type G A/T Diesel: Rp. 306 Juta
Type E Kijang Innova Type E A/T Gasoline: Rp. 269,2 Juta
Type V Kijang Innova Type V M/T Gasoline: Rp. 314 Juta
Type V Kijang Innova Type V M/T Diesel: Rp. 330,2 Juta
Type G Kijang Innova Type G M/T Gasoline: Rp. 276,9 Juta
Type G Kijang Innova Type G M/T Diesel: Rp. 292,1 Juta
Type E Kijang Innova Type E M/T Gasoline: Rp. 255,9 Juta
Type E Kijang Innova Type E M/T Diesel: Rp. 272,6 Juta
Type J Kijang Innova Type J M/T Gasoline: Rp. 228,6 Juta

No comments:

Post a Comment

Perbedaan D-Tracker dan KLX 150: Ban, Velg, Rem, Gir, Suspensi

Kawasaki KLX 150 dan D-Tracker sebenarnya adalah motor kembar baik mesin, sasis, rangka, body, desain yang mana keduanya dibangun dari plat...