Djarum Super MLD City Slalom seri ke 6 yang telah selesai diselenggarakan hari Sabtu, 22 Juni 2013 memberikan kesan positif yang luar biasa pada kemajuan olahraga ketangkasan mengemudi, mulai dari jumlah peserta yang dari tahun-ke tahun semakin banyak sampai animo masyarakat yang semakin tinggi pada olah raga ini.
Berikut ini review tipsmobilbaru.blogspot.com pada kejurnas DSM City Slalom 2013 di Surabaya.
DSM City Slalom sendiri dihelat di Lapangan Kodam V Brawijaya Surabaya, persisnya dari arah kota malang menuju Kebon Binatang Surabaya lalu belok ke kiri sekitar 5 kilometer.
Lapangan tempat kejurnas Slalom ini ternyata memiliki terkstur yang keras (kasar) dan untuk ukuran lapangan Perlombaan Slalom bisa dibilang cukup luas perkiraan kami lebih dari 1 hektar tanah lapang berbalut aspal keras.
Pelaksanaan DSM City Slalom dimulai cukup pagi yakni pukul 08.00 WIB, sementara segala persiapan kejuaraan sudah 90 % siap mulai dari pendataan peserta sampai persiapan teknis kebutuhan perlombaan (sirkuit).
Ajang DSM Slalom Surabaya ini diikuti ratusan pembalap dari 13 Propinsi di berbagai kota seluruh Indonesia mulai Jakarta, Bandung, Bogor, Padang, Medan, Kalimantan, Lampung, Denpasar Bali, Palembang dan berbagai kota besar lain numplek blek di Surabaya. DSM City Slalom 2013 Surabaya ini sekaligus diikuti klub-klub Slalom Nasional seperti Jangkar Miring, Toyota Team Indonesia (TTI), CSS Racing Team, Kalla Toyota Sport (KTS), Haurd Slalom Division, SSC, NOS, NFC, BC LST, Bost, Sulsel Slalom Team, IGRC, dan banyak lagi.
Ajang DSM Slalom Surabaya ini diikuti ratusan pembalap dari 13 Propinsi di berbagai kota seluruh Indonesia mulai Jakarta, Bandung, Bogor, Padang, Medan, Kalimantan, Lampung, Denpasar Bali, Palembang dan berbagai kota besar lain numplek blek di Surabaya. DSM City Slalom 2013 Surabaya ini sekaligus diikuti klub-klub Slalom Nasional seperti Jangkar Miring, Toyota Team Indonesia (TTI), CSS Racing Team, Kalla Toyota Sport (KTS), Haurd Slalom Division, SSC, NOS, NFC, BC LST, Bost, Sulsel Slalom Team, IGRC, dan banyak lagi.
Perlombaan terus berlanjut sampai kira-kira pukul 15.00 turun hujan sehingga pihak penyelenggara sempat menghentikan sejenak untuk berdiskusi yang akhirnya perlombaan terus dilanjutkan meskipun dalam kondisi hujan dengan bantuan jas hujan dan payung peserta-panitia dan penonton fokus terhadap jalannya Lomba. Tak jarang bahkan pada saat kondisi lapangan basah ini pembalap bahkan mencapai rekor kecepatan tertinggi dibanding sebelum hujan. Jika Asap mengepul dari ban mobil peslalom saat cuaca panas maka lain halnya dengan keadaan hujan dimana yang keluar adalah cipratan air bukan asap :-)
Interview dengan Budi Setiawan salah satu penonton mengatakan bahwa dia sudah mengetahui adanya even slalom ini 1-2 minggu sebelum acara dari Spanduk yang dipasang di jalan-jalan sekitar Kodam V Brawijaya ini. Penonton yang memang menyukai mobil ini merasa tertarik karena pernah melihat kejuaraan serupa diselenggarakan tahun lalu di Surabaya juga.
Kejurnas Djarum Super MLD City Slalom memasuki malam hari berbagai acara hiburan mulai ditampilkan mulai dari Quantum dancer, DJ, Perkusi. Sementara pengumuman pemenang dilakukan tengah malam pukul 24.00 WIB, Lomba sendiri diklasifikasikan dengan kategori-kategori tertentu seperti pembalam wanita, pria, local, umum. Pemenang Kejurnas Slalom 2013 antara lain:
Kelas Nasional Umum F:
Juara 1 : Raditya PA yang mencatatkan waktu 00:46,314
Juara 2 : Valentino R mencatatkan waktu 00:46.341
Juara 3 : Mico Mahaputra dengan 00:46,378
Kelas Nasional Umum A1:
Juara 1 : Raditya PA yang mencatatkan waktu 00:44,076
Juara 2 : Dika CH mencatatkan waktu 00:44.503
Juara 3 : James Sanger dengan 00:44,621
Kelas Team Umum:
Juara 1 : Jangkar Miring mencatatkan waktu 04:40,350
Juara 2 : TTI mencatatkan waktu 04:43.326
Juara 3 : Bost Bessai dengan waktu 04:47,845
Kelas Nasional Pemula:
Juara 1 : Mico Mahaputra dengan total waktu waktu 01:34,879
Juara 2 : Daud SCS mencatatkan waktu 01:36.234
Juara 3 : Andi Keken dengan mencatatkan waktu 01:36,956
Kelas Wanita:
Kelas wanita ini hanya di ikuti 6 orang saja dengan juara 1 adalah Alinka Hardianti dati Toyota Team Indonesia dengan total waktu 01:37,780
Menurut Farid yang berasal dari Kota Denpasar Bali sebagai salah satu peserta Djarum Super MLD City Slalom 2013 menyatakan bahwa Kejurnas Djarum Super MLD City Slalom 2013 ini jauh berbeda dengan sebelumnya tahun 2012, tahun ini lebih seru dan lebih banyak peserta yang berkompetisi, kebetulan Farid sendiri baru mengikuti Djarum Super MLD City Slalom tahun 2013 di bandung, semarang, dan Surabaya yang pada tahun 2012 lalu mengatakan belum mengikuti karena masih latihan.
Penyenggaraan Djarum Super MLD City Slalom 2013 ini dihelat disurabaya berdasarkan pertimbangan sebagai kota besar yang memiliki banyak penghobi otomotif terutama slalom sekaligus sebagai ajang pengembangan bakat-bakat lokal Slalom kota paling besar di Jawa Timur ini, ujar mbak Maria
Menurut salah satu pemenang (Raditya PA, dari klub jangkar miring) mengatakan bahwa kemenangannya terkait dengan penguasaan terhadap karakteristik medan aspal keras dan meminimalisasi kesalahan sekecil mungkin, mengingat rival-rival merupakan peslalom dari klub slalom nasional semua seperti TTI, NFT, Bost, dan lain-lain, banyak pula yang merupakan instruktur slalom di sirkuit sentul Jakarta ujarnya.
No comments:
Post a Comment